Desa Sumberkalong Optimis Capai Zero Stunting pada 2025
Jember (Wartarakyat) – Desa Sumberkalong, Kecamatan Kalisat, Jember, kini semakin optimis untuk mencapai zero stunting atau nol penyandang stunting pada tahun 2025. Hal ini disampaikan oleh Anita Irma Sulistiyawati, Ketua TP PKK Desa Sumberkalong, dalam pertemuan yang berlangsung di Balai Desa Sumberkalong Kamis, 6 Februari 2025.
Anita menegaskan bahwa TP PKK Desa Sumberkalong bekerja sama dengan Pemerintah Desa Sumberkalong telah berupaya keras untuk menurunkan angka stunting, salah satunya dengan rutin melakukan pendampingan kepada balita dan ibu hamil. Kolaborasi antara TP PKK dan Pemdes ini terbukti efektif, dengan dua tahun berturut-turut mengalami penurunan angka stunting yang signifikan.
“Alhamdulillah, selama dua tahun berturut-turut angka stunting di desa Sumberkalong mengalami penurunan. Selama periode ini, desa kami juga mendapat penghargaan dari Bupati Jember karena berhasil menurunkan angka stunting,” ungkap Anita.
Selain itu, setiap bulan, TP PKK dan Pemdes Sumberkalong rutin mengadakan cek kesehatan, pemberian vitamin, serta Program Makanan Tambahan (PMT) untuk ibu hamil dan balita guna mencegah stunting. Dengan pendekatan yang sistematis dan terus-menerus, Desa Sumberkalong berharap bisa mencapai target zero stunting pada tahun 2025.
Di tahun 2023, tercatat ada 6 kasus stunting, namun jumlah tersebut turun menjadi 3 kasus pada tahun 2024. Desa Sumberkalong juga mengelola empat Posyandu, yaitu Posyandu Dahlia 2, 3, 4, dan 5, yang terus berperan aktif dalam pemantauan dan pencegahan stunting.
“Kami hanya ingin memberikan yang terbaik untuk warga kami. Stunting harus segera dituntaskan demi masa depan yang lebih baik.” Tutupnya. (Ed: Ruk)